Laman

Jangan Ditiru! Bayi 1 Bulan Diberi Minuman Bersoda



Jakarta - Minuman bersoda atau soft drink memiliki kandungan kafein yang tinggi, dan tentunya tidak baik dikonsumsi anak-anak secara berlebihan. Namun bagaimana bila bayi usia 1 bulan yang meminumnya? Sangat mengerikan pastinya!


Hal ini terjadi pada keluarga Honey Boo Boo. Bagi Anda yang tidak pernah mendengarnya, itu adalah sebuah reality show di TLC tentang keluarga yang hidupnya berbeda dengan keluarga normal. Salah satu adegan yang membuatnya terkenal adalah episode 'Toddlers and Tiara' saat si ibu memberi 'go-go juice' pada putrinya yang berumur 6 tahun, Alana (atau yang dipanggil Boo Boo), agar ia menari dengan penuh semangat saat mengikuti kontes. Go-go juice sendiri adalah minuman campuran Red Bull dan soft drink bernama Morning Dew yang sebenarnya tidak layak dikonsumsi anak kecil.

Seperti yang dirangkum dari Daily Mail, keluarga ini kembali menuai kontroversi saat foto kakak Boo Boo, Lauryn Thompson atau Pumpkin yang berumur 12 tahun ketahuan memasukkan dot milik ponakannya yang baru lahir, Kaitlyn, ke dalam kaleng minuman soda. Kemudian dengan polosnya Pumpkin memasukkan dot tersebut ke dalam mulut bayi malang itu.

Banyak dokter anak yang menyuarakan keprihatinan mereka mengenai masalah 'go-go juice' dan foto yang beredar itu. Mengingat bahwa satu kaleng Morning Dew dan Red Bull mengandung kafein setara secangkir kopi.

Bahkan sebuah laporan dari American Academy of Pediatric setahun lalu menyebutkan, anak-anak yang mengkonsumsi terlalu banyak kafein berisiko tinggi akan masalah neurologis dan kardiovaskular.

Penulis yang dikutip Daily Mail mengingatkan, "minuman energi tidak sesuai untuk anak-anak atau remaja, karena secara umum mengandung kafein tinggi dan itu harus dihindari."

Selain itu, pakar nutrisi anak, Melissa Halas-Liang, pada Mail Online juga menyebutkan: "Enam bulan pertama kehidupan, bayi harus diberi ASI eksklusif atau susu formula sebagai pengganti."

Ketika menanggapi foto seorang bayi yang diberikan minuman bersoda itu, Melissa menunjukkan keprihatinannya, "Aku berharap perhatian media terhadap insiden keluarga Thompson ini akan mengajarkan keluarga lainnya mengenai kesehatan yang baik dan pelajaran mengenai nutrisi," jelasnya.

Kabar terakhir, keluarga tersebut mendapat 'kunjungan mendadak' dari Divisi Keluarga dan Pelayanan Anak Georgia. Sumber menyebutkan, tim investigasi telah menyelidiki cara mengasuh pasangan Mike Thompson dan Shannon. Termasuk memberi minuman berkafein pada anak saat makan malam. Mereka meng-klaim, bisa membawa masalah ini ke pengadilan setelah investigasi dadakan itu dilakukan.